KABARNUSANTARA.NET, BANJARMASIN – Sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL), PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk peduli terhadap sesama dan menggerakkan perekonomian masyarakat.
Masuk pekan ke dua bulan Ramadan, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Regional Office Banjarmasin kembali berbagi kebahagiaan melalui program BRI PEDULI yang diserahkan secara simbolis di Regional Office Banjarmasin, Rabu (20/3/2024).
Andrijanto, selaku Direktur Retail Funding Distribution, menyampaikan sebagai perbankan BRI tumbuh dan besar, juga berkat dukungan masyarakat, khususnya para nasabah.
“Sehingga kami ingin membagikan kembali manfaat yang kami dapatkan kepada masyarakat, ujarnya.
Ia juga bersyukur, bisa mengunjungi Kota Banjarmasin untuk bertemu dan berbagi kebahagiaan bersama warga sekitar dan juga anak-anak Panti Asuhan di momen bulan suci Ramadan.
“Mudah-mudahan apa yang diberikan bisa memberikan manfaat bagi semua yang menerimanya, sebagai komitmen BRI dalam mendekatkan diri dengan masyarakat,” tambahnya.
Sementara itu, CEO BRI RO Banjarmasin Novian Supriatno menyebutkan ada beberapa bantuan yang diserahkan, khusus di wilayah kerja BRI RO Banjarmasin.
Diantaranya, 1.500 paket sembako untuk masyarakat sekitar, kemudian santunan bagi 200 anak yatim, bantuan untuk 8 panti asuhan dan 2 panti werda yang tersebar di 3 Branch Office lain seperti BRI BO Martapura, BRI BO Pangkalan Bun dan BRI BO Tanah Grogot.
“Untuk santunan ke anak yatim berupa tabungan. Satu anak mendapatkan tabungan senilai Rp300 ribu,” sebut Novian.
“BRI tidak hanya kerja keras untuk memaksimalkan capaian kinerja bisnis sesuai target, tapi juga berkomitmen dalam menjalankan misi sosialnya dengan hadir membantu masyarakat di momen seperti sekarang ini,” pungkasnya. (kn/ril)