Peserta jalan santai (fun walk) 5 kilometer yang digelar dalam rangka peringatan pertama puncak HUT BPR-BPRS Nasional Tahun 2023 wilayah Kalsel, di Lapangan Dr. Murjani Banjarbaru pada Minggu (28/5/2023).(foto istimewa)
KABARNUSANTARA.NET, BANJARBARU – Puncak Hari Ulang Tahun Bank Perekonomian Rakyat-Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPR-BPRS) Nasional Tahun 2023 wilayah Kalimantan Selatan berlangsung di Lapangan Dr. Murjani Banjarbaru pada Minggu (28/5/2023) dengan jalan santai (fun walk) 5 kilometer.
Acara yang dibuka Assiten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Kalsel, drh Suparmi ini dihadiri juga unsur pimpinan OJK Kalsel, Bank Kalsel, Jamkrida Kalsel, Biro Perekonomian Setdaprov Kalsel, dan Komisaris BPR serta seluruh karyawan.
“Mudah-mudahan BPR-BPRS di seluruh Indonesia, khususnya di Kalsel dapat terus tumbuh dan berkembang sebagaimana tema kegiatan kali ini “Bank Perekonomian Rakyat, Tumbuh Lebih Kuat, Transformasi Lebih Cepat,” kata Suparmi membacakan sambutan Gubernur Kalsel Sahbirin Noor.
Gubernur mengingatkan, bahwa tingkat pengenalan masyarakat terhadap BPR-BPRS masih kurang terkesan hanya tempat meminjam uang semata.
Oleh sebab itu, pada momentum hari jadi ini, ia mengajak semua pihak terkait, untuk menyatukan langkah bersama membawa perubahan BPR-BPRS di masa depan, khususnya dalam meningkatkan kepercayaan masyarakat, pelayanan UMKM dan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat Indonesia.
Di penghujung acara, dibagikan aneka door prize kepada peserta yang beruntung dengan hadiah utama sepeda motor. (kn/ril/man)