KABARNUSANTARA.NET, MALANG – Memeriahkan Hari Anak Nasional tahun ini, BRI melalui program Tanggung Jawab Sosial Perusahaan (Corporate Social Responsibility) “BRI Peduli Ini Sekolahku”, BRI melaksanakan Kegiatan Hari Anak di SDN 1 Sumberejo, Kecamatan Pocokusumo, Kabupaten Malang Jawa Timur, Minggu (23/07/2023).
Dalam kegiatan ini BRI secara khusus menyalurkan bantuan renovasi sekolah bagi SDN 1 Sumberejo yang diketahui sebagai salah satu sekolah dengan bangunan tidak layak wilayah di Kabupaten Malang.
Penyaluran bantuan renovasi sekolah merupakan bagian dari wujud nyata kepedulian dan tanggung jawab BRI dalam memajukan pendidikan anak bangsa.
Wakil Direktur Utama BRI Catur Budi Harto mengungkapkan bahwa dunia pendidikan menjadi salah satu sasaran program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) BRI.
Hal itu merupakan salah satu wujud dari kewajiban perusahaan negara dalam menciptakan social value dengan berperan aktif mencerdaskan kehidupan bangsa.
“Bantuan ini kami harapkan bisa menjadi kado indah di hari anak nasional sekaligus sebagai pemberi semangat bagi siswa/i SDN 1 Sumberejo untuk terus belajar dengan lingkungan sekolah yang nyaman dan bangunan yang layak,” jelasnya melalui rilis berita yang dibagikan.
Sementara itu, Kepala Sekolah SDN 1 Sumberejo Kusmiadi (56) mengatakan dirinya pribadi, para guru dan staf, orang tua siswa, serta masyarakat setempat sangat bersyukur dan berterima kasih atas bantuan yang diterima pihaknya dari program BRI Peduli Renovasi Sekolah.
Menurutnya, sekolah dasar negeri di daerahnya sebagian besar dalam kondisi memprihatinkan.
Menurutnya, sekolah yang berdiri sejak 1977 itu terakhir mengalami renovasi lebih dari 10 tahun yang lalu.
“Dengan bantuan BRI jadi lengkap. Sebelumnya alat pembelajaran sangat sulit. Sekarang ada multimedia. Nanti guru guru diberikan pelatihan juga, anak-anak belajar dengan tayangan, artinya memudahkan proses pembelajaran,” imbuhnya. (ril/man/kn)